Kelebihan dan Kekurangan Sistem Cerdas

Istilah sistem cerdas atau kecerdasan buatan sendiri berasal dari bahasa Inggris dari kata “artificial intelegence“. Artificial yang berarti buatan, sedangkan Intelligence sebuah kata sifat yang berarti cerdas. Jadi artificial intelligence merupakan suatu buatan yang cerdas (ketajaman atau kepandaian dalam berpikir).

Pengembangan Artificial Intelligence ini digadang gadang akan menggantikan posisi manusia, bahkan bisa dikatakan lebih pintar dari manusia. Akan tetapi, tetap saja artificial intelligence ini memiliki kelebihan dan kekurangan.


Kelebihan Artificial Intelligence

  • Bersifat permanen, tidak berubah (tergantung pada sistem komputer dan program).
  • Dapat menyimpan berbagai informasi atau data tanpa adanya batasan (dapat disesuaikan dengan kebutuhan)
  • Cepat dan akurat dalam mengerjakan suatu pekerjaan (dalam sistem kerjanya)
  • Kemampuan memecahkan masalah yang kompleks
  • Bisa  menduplikasi dan mentransper suatu kemampuan dengan mudah dari satu komputer ke komputer lain
  • Penggunaan tanpa adanya batas waktu, ini karena AI tidak mengenal rasa lelah dan bosan


Kekurangan Artificial Intelligence

  • Kecerdasan yang ada pada Artificial Intelligence tergantung pada apa yang diinput oleh programer (terbatas pada suatu program)
  • Tidak memiliki Common Sense. Common Sense adalah kemampuan yang tidak hanya sekedar memproses sebuah informasi, melainkan mengerti akan informasi tersebut
  • Tidak memiliki kemampuan mengembangkan pengetahuan, pengembangan pengetahuan pada Artificial Intelligence tergantung pada sistem yang dibangun.


Kecanggihan & Kelemahan Mobil Otomatis Google

google self drive car prius
https://edition.cnn.com/videos/tech/2012/05/17/bts-google-driverless-car.cnn

Google tengah mengembangkan mobil otomatis yang bisa berjalan sendiri tanpa campur tangan manusia. Mobil itu telah diujicoba di banyak tempat, bahkan di jalan raya. Ia semakin pintar dan belum sekalipun mengalami kecelakaan fatal.

Teknologi mobil otomatis Google tersebut awalnya dibenamkan di mobil Toyota Prius. Mobil ini dapat berjalan sendiri, tapi sewaktu-waktu kemudinya dapat diambil alih, misalnya dalam kondisi jalanan yang sangat berbahaya.




Memang mobil ala Google itu sudah sedemikian canggih, tapi tentu saja tetap ada beberapa kelemahannya. Berikut ulasan singkat kecanggihan dan kelemahan mobil Google, terutama versi mobil Prius yang masih dibekali kemudi.


Kecanggihan

google self drive car prius
https://www.recode.net/2015/12/18/11621572/waze-could-be-googles-ace-in-the-hole-in-a-self-driving-car-war-with

1. Menghindari pengendara sepeda. Terutama di negara maju, banyak orang memilih naik sepeda untuk menuju ke suatu lokasi. Nah, mobil Google pun dirancang dapat mengenali para pengendara sepeda untuk menghindari kecelakaan.

Misalnya saat ada pengendara akan berbelok di jalur mobil Google dan memberi tanda dengan lambaian tangan, sang mobil akan mengenali lambaian tangan tersebut. Mobil Google pun otomatis akan memperlambat lajunya atau berhenti, dan memberi kesempatan pada sang pengendara sepeda berbelok melalui jalurnya.

2. Cukup agresif. Situasi jalanan berbeda-beda, misalnya saja ada sebuah perempatan tanpa lampu merah. Apa yang akan dilakukan mobil Google dalam kondisi seperti itu?

Pengendara manusia mungkin akan diam saja dan menunggu dengan sabar gilirannya melaju atau berbelok. Tapi mobil Google dirancang untuk lebih agresif, dia akan berjalan perlahan-lahan secara konsisten dan memberi tanda pada mobil lain bahwa ia ingin giliran melaju.

3. Mengatur kecepatan. Untuk jalanan di dalam kota, mobil Google akan melaju dalam kecepatan normal. Tapi di jalan tol misalnya, mobil Google bisa juga berjalan kencang, bahkan di atas kecepatan yang diperbolehkan. Hal ini disengaja agar sang mobil tidak malah menghambat mobil di sekitarnya yang juga dalam kondisi cepat melaju.

4. Mendeteksi lubang di jalan. Tim Google mendesain agar si mobil mampu mengenali polisi tidur atau lubang di jalanan. Si mobil tidak menghindari halangan tersebut, tapi akan memperlambat lajunya sehingga lebih mulus dalam melaluinya.

5. Terus mengambil informasi. Di situasi jalanan yang rumit, mungkin pengemudi manusia akan mengambil alih kendali karena merasa belum yakin. Nah dalam situasi ini, si mobil akan tetap mengambil info yang diperlukan sehingga tim Google dapat melakukan simulasi komputer bagaimana jika si mobil tetap berjalan otomatis dalam situasi jalanan rumit itu. Tim Google pun dapat memodifikasi perilaku sang mobil berdasarkan info yang dikumpulkannya.


Kelemahan

google self drive car prius
https://otomotif.kompas.com/read/2012/05/10/2171/mobil.google.dapat.sim.seumur.hidup.di.nevada

1. Menghadapi cuaca buruk. Cuaca yang buruk membuat kontrol mobil Google lebih sulit, terutama karena pandangannya ke dunia sekitar terhalang. Keberadaan kabut misalnya, akan membatasi apa yang bisa dilacak radar. Kabar baiknya, tim Google sedang mengujicoba mobil ini agar di kemudian hari mampu menghadapi cuaca yang kurang bersahabat dengan mulus.

2. Kehilangan sinyal. Sinyal selular diperlukan oleh si mobil untuk mengakses bank peta Google yang mendetail dan memungkinkannya mengirim informasi. Koneksi selular lemah sebenarnya tidak menjadi masalah, tapi jika hilang sama sekali, maka menurut tim Google, si mobil akan melakukan langkah pengamanan tertentu. Tidak disebutkan seperti apa, tapi kemungkinan sang mobil akan meminta manusia mengambil alih kemudinya.

3. Mengenali polisi. Sang mobil memang akan mengenali jika ada seseorang memberhentikannya di tengah jalan, tapi dia tidak akan mengenalinya sebagai polisi. Dalam situasi ini, si mobil mungkin akan sedikit kebingungan dan menyerahkan kendali pada pengemudi manusia.

4. Mengenali makhluk kecil. Si mobil akan mengenali kerumunan manusia, pejalan kaki atau binatang besar seperti rusa yang mencoba menyeberang jalan, tapi dia belum dapat mengenali hewan kecil, misalnya saja tupai. Tupai masih terlalu kecil untuk dapat dikenali sensornya. Saat ini, tim Google masih memperbaiki teknologinya sehingga di masa depan makhluk sekecil tupai pun dapat terdeteksi.


Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Artificial Intelligence. Artificial Intelligence unggul dalam hal waktu tunda propagasi yang mana AI lebih unggul dari manusia dalam hal perhitungan numerik. namun tetap saja kecerdasan manusia tidak dapat tergantikan oleh kecerdasan buatan, karena kecerdasan buatan itu sendiri dibuat oleh kecerdasan manusia.


Sistem Cerdas di Idonesia Kedepannya

artificial intelligence indonesia
https://www.akademitrainer.com/artificial-intelligence-akan-mendisrupt-30-profesi-apa-yang-harus-dilakukan/

Di indonesia perkembangan sistem cerdas atau AI sudah sangat  pesat, pada saat ini hampir di seluruh bidang perlahan namun pasti AI sudah mulai menggantikan peran manusia untuk bekerja. Hal ini pun juga terdapat positif dan negatinya, mungkin bagi pengenbang usaha atau pemilik usaha AI sangat memudahkan atau sangat membantu pekrjaan mereka dan juga mengurangi cost yang harus di bayar jika dibandingkan dengan menggunakan tenaga manusia. Namun bagi masyarakat luas atau orang-orang yang pekerjaannya digantikan oleh AI merupakan suatu dampak negatif dari AI itu sendiri.

Kita tidak bisa menlak kemajuan teknologi, karena teknologi memudahkan manusia dalam berbagai macam pekerjaan, kedepannya pasti akan bermunculan sistem cerdas lain di Indonesia. Maka dari itu, manusia pun jangan sampai kehilangan kreatifitas, kedisiplinan, kerjakeras dan berjuang mengembangkan diri sehingga jangan sampai karena AI kita malah yang tergusur dari pekerjaan atau bahkan dari kehidupan :)





Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Kelebihan dan Kekurangan Sistem Cerdas"

  1. Silahkan di kunjungi ya teman teman 100% Memuaskan
    > Hoki anda ada di sini <
    1 USER ID UNTUK SEMUA GAME
    Kami memberi bukti bukan Janji
    Daftar sekarang juga di www.dewalotto.club
    MIN DEPO & WD HANYA Rp.20.000,-
    UNTUK INFORMASI SELANJUTNYA BISA HUB KAMI DI :
    WHATSAPP : ( +855 69312579 ) 24 JAM ONLINE
    MELAYANI TRANSAKSI VIA BANK :
    BCA - MANDIRI - BRI - BNI - DANAMON-NIAGA
    Raihlah Mimpi Anda Setiap Hari & Jadilah Pemenang !!!

    BalasHapus